NI PUTU LIANI BERHASIL MENJADI YANG TERBAIK PADA AJANG WAC

#INFO#PRESTASI#

STIKMAS INFO— Ni Putu Liani berhasil menjadi yang terbaik pada ajang WAC. Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Warmadewa menyelenggarakan Warmadewa Accounting Competition (WAC) Tahun 2022

.

Mengusung tema “Optimalisasi Generasi Muda Melalui Kompetisi Akuntansi untuk Membangun Jiwa Akuntansi yang Profesional”. Kompetisi ini bertujuan untuk meningkatkan daya saing guna menciptakan generasi muda yang unggul di era digitalisasi yang berguna bagi masyarakat luas

.

Kegiatan ini diikuti oleh 75 peserta yang berasal dari SMA/K se-Bali. SMKN 1 Mas Ubud mengirim 20 orang siswa-siswi terbaiknya sebagai perwakilan bersama 4 guru sebagai pendamping

.

Kompetisi ini diselenggarakan secara offline di Ruang Sidang Sri Kesari Mandapa Universitas yang terdiri atas 3 babak.

Pada babak penyisihan, peserta wajib mengerjakan 50 soal pilihan ganda dalam 60 menit lewat media google form. Pada babak pertama ini pula perwakilan SMKN 1 Mas Ubud lolos sebanyak 14 orang dari total 32 peserta

.

Pada babak semifinal, peserta mengerjakan soal siklus akuntansi selama 90 menit. Pada babak ke dua ini seluruh peserta memperebutkan 3 tempat untuk selanjutnya berkompetisi di final. Ni Putu Liani, peserta dari SMKN 1 Mas Ubud berhasil memastikan diri 1 dari 3 peserta dan berhak lolos ke babak final dengan memperoleh 100 point.

Babak final dilaksanakan melalui metode cerdas cermat dengan pertanyaan yang secara langsung dilontarkan oleh dewan juri

.

Usaha memang tidak pernah menghianati hasil, Usaha dan kerja keras nyatanya membuahkan hasil, Ni Putu Liani (SMKN 1 Mas Ubud) berhasil meraih Juara I serta SMKN 1 Mas Ubud berhasil menjadi Juara Umum dan mendapatkan Piala Bergilir Dekan Universitas Warmadewa

.

Atas raihan perstasi ini, seluruh warga SMK N 1 MAS Ubud turut berbangga, hal tersebut terlihat dari berbagai ucapan yang masuk pada WAG resmi sekolah.

———————————

#SMK#BISA#HEBAT#

#STIK#MAS#MANTAP#